Jakarta Fair - Gelaran Jakarta Fair alias Pekan Raya Jakarta (PRJ), yang baru dibuka kemarin, terkesan carut marut. Hal itu setidaknya dialami para pekerja yang ingin memasuki lokasi Jakarta Fair 2013 untuk melakukan aktivitas.
Jakarta Fair |
Para pekerja yang sedianya menjaga stan-stan di arena Jakarta Fair kesulitan masuk lantaran sistem yang kacau. Meski sudah memiliki tanda pengenal, mereka tidak dapat langsung masuk.
Jika dikaji lebih jauh, fungsi tanda pengenal yang telah mereka miliki tidak efektif dan terkesan percuma. Pasalnya, meski telah memiliki tanda pengenal resmi, mereka harus melalui proses yang rumit.
Mereka harus antre kembali di loket I pintu 6A untuk menukarkan karcis masuk. Sistem inipun menimbulkan antrean yang sangat panjang. Mereka berdesak-desakan untuk mendapat karcis masuk tersebut.
Setidaknya butuh waktu 30 menit untuk mendapatkan karcis masuk itu. Penderitaan para pekerja tidak berhenti di situ, mereka harus kembali antre untuk masuk ke lokasi. Waktu yang dibutuhkan pun semakin bertambah.
Proses yang tidak mengenakkan ini tidak hanya melibatkan para pekerja, awak jurnalis yang ingin meliput kegiatan Jakarta Fair pun mengalami kejadian serupa. Mereka harus rela mengantre untuk dapat masuk.
Akibat antrean yang cukup panjang, lalulintas sekitar area parkir menjadi terganggu. Para pengunjung pun menjadi tidak nyaman akibat hal ini.
Rating:
100%
based on 99998 ratings.
5 user reviews.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori hot |
indo
dengan judul Carut Marut Jakarta Fair 2013. Jika kamu suka, jangan lupa like dan bagikan keteman-temanmu ya... By : Aneka Artikel Indonesia Terbaru
Ditulis oleh:
Admin - Sabtu, 08 Juni 2013
Belum ada komentar untuk "Carut Marut Jakarta Fair 2013"
Posting Komentar