Jumat, 20 April 2012 - 09:31:25 WIB
Manfaatkan Twitter Untuk Bisnis Anda
Diposting oleh : septian - Dibaca: 1285 kali

Kita sering mendapatkan postingan dan tag dari teman maupun toko online di akun Facebook bukan? Ya, penjualan dengan sistem ini ternyata terbilang cukup efektif dilakukan di Facebook. Jaringan sosial yang sudah terbentuk memudahkan penjual untuk menyasar pembeli mereka.
Lalu, bagaimana dengan Twitter? Sosial media satu ini juga memiliki jejaring sosial yang tidak kalah dari Facebook. Namun, selama ini Twitter sering digunakan sebatas untuk ‘berbagi’ informasi, tidak berupa komunikasi dua arah. Starr Hall, seorang pakar jejaring sosial dari Amerika Serikat ini menemukan celah untuk memanfaatkan Twitter sebagai sarana marketing yang efektif.
“Setelah beberapa tahun menggunakan Twitter, saya temukan beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan untuk menjalin hubungan dan membangun merek,” ujar Hall.
Menurut Hall, terdapat lima hal yang bisa dimanfaatkan di Twitter untuk meningkatkan strategi marketing:
1. Manfaatkan search options. Pencarian lanjutan di search.twitter.com memungkinkan pengguna untuk menyisipkan kata kunci yang kemungkinan orang gunakan untuk menemukan seseorang atau produknya.
Selain itu, fungsi pencarian memungkinkan pengguna untuk membuat target tweet di daerah tertentu tanpa harus keluar dari komunitas sebelumnya. Hal ini memungkinkan pebisnis lokal untuk menjangkau pengguna Twitter di daerah mereka.
2. Tweet meningkatkan optimasi search engine. Sering melakukan tweet tidak hanya membuat pengguna tetap aktif di newsfeeds, namun juga meningkatkan posisi pengguna di pencarian online.
Namun, pastikan untuk menggunakan kata kunci yang mudah diingat di tweet sesering mungkin. Jika tidak menggunakan nama perusahaan atau nama asli, maka pastikan informasi itu ada di data pribadi Twitter anda. Ini penting karena bisa membantu Google dalam membuat konten indeks yang sesuai dengan bisnis anda.
Kemudian, anda bisa menggunakan Google Alerts untuk memonitor nama anda dan perusahaan anda. Informasi mengenai pendapat orang tentang perusahaan anda atau mungkin persaingan bisnis bisa diperoleh di sini.
3. Menjalin hubungan dengan media. Beberapa tools di Twitter bisa membantu anda untuk menemukan wartawan maupun editor dan mengetahui seberapa aktif mereka di Twitter. Dengan begitu, anda bisa menentukan media mana yang cocok dengan bisnis anda dan bisa membuat koneksi dengan wartawan di media tertentu.
4. Menjangkau pengguna ponsel. Pengguna mobile merupakan pasar yang bagus untuk bisnis anda. Twitter memungkinkan anda untuk membuat tweets yang dikirim secara langsung ke teman anda di Twitter sebagai SMS. Di Indonesia sendiri, beberapa operator telekmunikasi sudah mengeluarkan layanan ini, seperti Axis dan Indosat.
5. Ubah topik setiap kali anda melakukan tweet. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan lalu lintas Twitter anda. Sering merubah topik mampu menarik berbagai orang untuk melihat Twitter anda. Dan jika anda memuat topik itu di waktu yang berbeda, maka jangkauan orang yang bisa diperoleh lebih banyak lagi.
”Twitter merupakan alat yang bisa membantu anda untuk menemukan apa yang disukai dan dicari target pasar anda. Dan jika anda bisa memanfaatkannya dengan tepat, Twitter bisa meningkatkan jaringan dan lalu lintas situs anda,” jelas Hall.
Diposting oleh : septian - Dibaca: 1285 kali
Kita sering mendapatkan postingan dan tag dari teman maupun toko online di akun Facebook bukan? Ya, penjualan dengan sistem ini ternyata terbilang cukup efektif dilakukan di Facebook. Jaringan sosial yang sudah terbentuk memudahkan penjual untuk menyasar pembeli mereka.
Lalu, bagaimana dengan Twitter? Sosial media satu ini juga memiliki jejaring sosial yang tidak kalah dari Facebook. Namun, selama ini Twitter sering digunakan sebatas untuk ‘berbagi’ informasi, tidak berupa komunikasi dua arah. Starr Hall, seorang pakar jejaring sosial dari Amerika Serikat ini menemukan celah untuk memanfaatkan Twitter sebagai sarana marketing yang efektif.
“Setelah beberapa tahun menggunakan Twitter, saya temukan beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan untuk menjalin hubungan dan membangun merek,” ujar Hall.
Menurut Hall, terdapat lima hal yang bisa dimanfaatkan di Twitter untuk meningkatkan strategi marketing:
1. Manfaatkan search options. Pencarian lanjutan di search.twitter.com memungkinkan pengguna untuk menyisipkan kata kunci yang kemungkinan orang gunakan untuk menemukan seseorang atau produknya.
Selain itu, fungsi pencarian memungkinkan pengguna untuk membuat target tweet di daerah tertentu tanpa harus keluar dari komunitas sebelumnya. Hal ini memungkinkan pebisnis lokal untuk menjangkau pengguna Twitter di daerah mereka.
2. Tweet meningkatkan optimasi search engine. Sering melakukan tweet tidak hanya membuat pengguna tetap aktif di newsfeeds, namun juga meningkatkan posisi pengguna di pencarian online.
Namun, pastikan untuk menggunakan kata kunci yang mudah diingat di tweet sesering mungkin. Jika tidak menggunakan nama perusahaan atau nama asli, maka pastikan informasi itu ada di data pribadi Twitter anda. Ini penting karena bisa membantu Google dalam membuat konten indeks yang sesuai dengan bisnis anda.
Kemudian, anda bisa menggunakan Google Alerts untuk memonitor nama anda dan perusahaan anda. Informasi mengenai pendapat orang tentang perusahaan anda atau mungkin persaingan bisnis bisa diperoleh di sini.
3. Menjalin hubungan dengan media. Beberapa tools di Twitter bisa membantu anda untuk menemukan wartawan maupun editor dan mengetahui seberapa aktif mereka di Twitter. Dengan begitu, anda bisa menentukan media mana yang cocok dengan bisnis anda dan bisa membuat koneksi dengan wartawan di media tertentu.
4. Menjangkau pengguna ponsel. Pengguna mobile merupakan pasar yang bagus untuk bisnis anda. Twitter memungkinkan anda untuk membuat tweets yang dikirim secara langsung ke teman anda di Twitter sebagai SMS. Di Indonesia sendiri, beberapa operator telekmunikasi sudah mengeluarkan layanan ini, seperti Axis dan Indosat.
5. Ubah topik setiap kali anda melakukan tweet. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan lalu lintas Twitter anda. Sering merubah topik mampu menarik berbagai orang untuk melihat Twitter anda. Dan jika anda memuat topik itu di waktu yang berbeda, maka jangkauan orang yang bisa diperoleh lebih banyak lagi.
”Twitter merupakan alat yang bisa membantu anda untuk menemukan apa yang disukai dan dicari target pasar anda. Dan jika anda bisa memanfaatkannya dengan tepat, Twitter bisa meningkatkan jaringan dan lalu lintas situs anda,” jelas Hall.
'Manfaatkan Twitter Untuk Bisnis Anda':
Artikel Bisnis Lainnya
- Tips Entrepreneur MudaMeraih kesuksesan dalam menjalankan sebuah usaha tentu membutuhkan tekad yang kuat dan didukung dengan kerja keras dari para pelakunya. Tanpa adanya dukungan tersebut, bisa dipastikan bila bisnis yang dijalankan tidak bisa bertahan lama menghadapi persaingan dari para kompetitor dan cenderung jalan ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Inilah 6 Kesalahan Keuangan Entrepreneur Pemula Ada beberapa kesalahan dalam mengelola keuangan yang kerap terjadi pada pebisnis pemula. Jika bisnis sudah mulai menapaki kesuksesan banyak yang terjebak pada kesalahan-kesalahan kelola keuangan. Yang pada akhirnya justru menjadikan gagalnya bisnis yang semestinya tidak perlu terjadi. ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Berani Bersaing dengan Mengusung Merek Lokal Mengusung merek lokal dan manajemen sendiri, AB Shoes, merek sepatu usaha kecil menengah, tetap berdiri kokoh menghadapi gempuran produk sepatu impor yang beredar di Sumatera Utara. Muliadi, pemilik usaha sepatu AB Shoes mengatakan, pemasaran sepatunya dilakukan secara door to door. ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Cinta Produk Sendiri Dorong Entrepreneurship Berkembang CE News, Jakarta – Entrepreneurship di Indonesia memiliki potensi yang demikian tinggi. Akan tetapi, sejumlah faktor penghalang justru datang dari bangsa Indonesia sendiri. Ketidakpercayaan atau ketidakyakinan dengan kemampuannya sendiri. Contohnya sebuah hasil penelitian dari ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Maksimalkan Bisnis Online Anda dengan eBay Situs eBay banyak direkomendasikan oleh para ahli bisnis online karena peluang keuntungan yang sangat besar. Bahkan sangat baik bagi para pelaku bisnis online pemula sekalipun. Kelebihan eBay adalah kita bisa masuk dan menjumpai kesempatan menjual kepada jutaan pembeli tanpa susah-susah ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
Jual Beli Online
Rating:
100%
based on 99998 ratings.
5 user reviews.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Manfaatkan Twitter Untuk Bisnis Anda. Jika kamu suka, jangan lupa like dan bagikan keteman-temanmu ya... By : Aneka Artikel Indonesia Terbaru
Artikel Menarik Lainnya :
Ditulis oleh:
Admin - Senin, 23 September 2013

Belum ada komentar untuk "Manfaatkan Twitter Untuk Bisnis Anda"
Posting Komentar