• HOME

Pete Cashmore, Pendiri dan CEO Mashable

Rabu, 26 Juni 2013 - 09:00:07 WIB
artikel-bisnis Pete Cashmore, Pendiri dan CEO Mashable
Diposting oleh : admineciputra    - Dibaca: 926 kali
Berbagi ilmu dengan meng-klik tombol berikut ini »

Bisnis Website dan Situs

Pemerhati dunia teknologi pasti mengenal situs Mashable. Sebagai salah satu situs berita online independen terbesar yang mengulas seputar budaya digital, media sosial dan teknologi itu dikabarkan memiliki unique visitor lebih dari 12,5 juta setiap bulannya. Siapa sosok di balik kesuksesannya? Ia adalah Pete Cashmore, founder sekaligus CEO Mashable.
 
petecashmoreLahir pada 18 September 1985 di daerah pedesaan Banchory, Scotlandia, Cashmore mengenang sosoknya di masa kecil sebagai anak yang banyak menghabiskan waktu di kamar dan berteman dengan internet karena masalah kesehatan. Karenanya tak ada yang menyangka bahwa Mashable yang mulai dirintis di usia 19 itu akan menjadi perusahaan bertenaga kerja 44 orang serta berkantor di New York dan San Francisco.
 
Untuk lebih mengenal teknopreneur berusia 26 tahun yang dikenal sebagai sosok yang santai ini, simak hasil wawancara Trep Talk yang disarikan dari laman Entrepreneur.com berikut.
 
Menemukan passion:internet itu bak pesta yang asyik karena bisa diakses dari kamar dan dengannya saya merasa telah meraih sesuatu. Saya pernah menjalani operasi yang menyebabkan komplikasi ketika berusia 13, jadi itulah sebabnya saya harus keluar masuk rumah sakit dan banyak istirahat di rumah. Yang perlu digarisbawahi di sini adalah, masalah kesehatan bukan penghambat untuk meraih sesuatu.
 
Tantangan memulai startup:bukan hanya karena tidak memiliki relasi namun juga karena saya tak tinggal di (Silicon) Valley. Tapi saya mempunyai cara pandang berbeda dan ternyata peluang muncul dengan adanya pangsa pasar menjanjikan yang ingin mengetahui gadget yang canggih, cara menggunakan Facebook, Twitter atau informasi lain seputar teknologi.
 
Memberi tahu orangtua mengenai Mashable:saya selalu merasa tidak benar-benar berada di tempat yang seharusnya, jadi menurut saya, “Mungkin akan saya beri tahu nanti ketika (Mashable) sudah berhasil.” Jadi saya tidak memberi tahu mereka sampai suatu ketika reporter Daily Mail mengetuk pintu rumah kami dan ingin tahu lebih banyak tentang saya dan dari mana asal saya.
 
Obsesi personal:jika tidak berasal dari internet, itu takkan membuat saya tertarik. Saya tidak menonton televisi atau film. Saya juga tidak suka dipublikasikan, saya hanya ingin berpartisipasi. Internet membuat saya terlibat. Jika saya tak bisa terlibat dengan internet, rasanya tak menyenangkan dan saya merasa tak punya pengaruh apapun.
 
Pelajaran berharga:eksekusi sangat penting, meski perusahaan anda sedang berada di atas atau di bawah. Saya termasuk orang yang kreatif tapi ide kreatif harus ditindaklanjuti. Banyak orang memulai sesuatu yang menarik dan mereka ingin mengubah dunia tapi orang yang benar-benar mengubah dunia memiliki perencanaan yang baik tentang bagaimana mereka bisa mencapai jalan itu.
 
Menjadi bos: bakat yang harus dipelajari adalah mencari tahu passionseseorang dan menyuruh mereka untuk merealisasikannya. Anda takkan bisa memeroleh kinerja terbaik seseorang jika anda menyuruh orang itu untuk menentang dirinya sendiri.
 
Loyalitas: merupakan hal yang sangat penting. Loyalitas merupakan pondasi dalam organisasi kami.
 
3 orang yang akan anda ajak makan malam: Richard Branson, Albert Einstein karena eksentrik dan menurut saya itu bagus lalu Bono (vokalis U2) karena perhatiannya yang begitu besar terhadap permasalahan sosial.
 
Tips untuk pemain baru:ada banyak manfaat dengan memiliki tingkat kenaifan tersendiri dalam melihat tantangan dan segala hal, jadi anda bisa menciptakan sesuatu dengan cara yang benar-benar berbeda. (*/ely)
 

'Pete Cashmore, Pendiri dan CEO Mashable ':

Artikel Bisnis Lainnya

Jual Beli Online
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Pete Cashmore, Pendiri dan CEO Mashable . Jika kamu suka, jangan lupa like dan bagikan keteman-temanmu ya... By : Aneka Artikel Indonesia Terbaru
Ditulis oleh: Admin - Selasa, 22 Oktober 2013

Belum ada komentar untuk " Pete Cashmore, Pendiri dan CEO Mashable "

Posting Komentar