Jumat, 05 April 2013 - 09:31:11 WIB
Menjadi Pengusaha Sukses Itu Mudah. Baca Tips Berikut
Diposting oleh : admineciputra - Dibaca: 2887 kali

Semua Artikel
Diposting oleh : admineciputra - Dibaca: 2887 kali
Semua Artikel
Banyak cara yang dilakukan agar bisa menjadi seorang pengusaha sukses. Salah satunya, dengan menjadi produktif. Pertanyaannya? Bagaimana caranya? Menjadi pengusaha, tentu banyak tantangannya. Sebab, kompetisi makin ketat, permintaan makin beraneka ragam, dan posisi pelanggan kini sudah semakin setara dengan produsen. Kemajuan teknologi informasi turut menjadikan persaingan semakin sengit. Bagi yang tahan banting, barangkali dengan persaingan justru semakin matang. Namun, bagi yang tidak siap, siap-siap saja mengalami kejatuhan.
Lantas, apa yang harus dilakukan di tengah situasi yang serba menantang itu? Kuncinya, menjadi seorang productive entrepreneur atau pengusaha yang produktif . Dengan cara itu, efisiensi dan efektivitas akan bisa ditingkatkan. Apa saja yang harus dilakukan agar kita bisa menjadi seorang productive entrepreneur? Berikut tips yang disarikan dari Inc.com. Semoga bisa menginspirasi kita semua agar bisa memaksimalkan semua daya dan upaya:
•Lewatkan meeting kurang penting. Meeting hanya menghabiskan waktu jika tidak terjadi kesepakatan. Ada banyak cara untuk berkomunikasi yang lebih efektif berkat kemajuan teknologi.
•Ikuti aturan "dua pizza". Tim inti sebuah proyek harusnya kecil saja, yang cukup hanya diberi jatah "dua pizza". Ini adalah upaya membagi kelompok-kelompok kecil untuk menangani isu-isu tertentu yang penting sebelum diangkat ke pertemuan besar. Dengan begitu, komunikasi justru akan berjalan lebih lancar, fokus, dan terarah.
•Segera jawab telepon. Sepertinya sepele. Tapi, itulah inti dari komunikasi. Dengan segera mengangkat telepon, komunikasi berjalan lebih lancar.
•Organisasikan jadwal keseharian. Danny Meyer, CEO dari Union Square Hospitality Group, menceritakan, bahwa asisten eksekutifnya, selalu membagi e-mail dan memo menjadi empat bagian. "Bagian pertama adalah jadwal saya hari selanjutnya. Bagian kedua adalah hal-hal apa saja yang harus segera mendapatkan jawaban atau tanggapan. Dengan begitu, dia tidak perlu menginterupsi saya untuk menjawab pertanyaan. Bagian ketiga adalah email yang berisi informasi yang harus saya ketahui. Bagian ini adalah bagian yang perlu saya ketahui, tapi tidak menuntut untuk segera diselesaikan. Kemudian, bagian terakhir adalah hal yang harus dikerjakan, namun masih bisa dikerjakan dalam waktu yang lama," sebut Meyer.
•Tingkatkan fleksibilitas. Ada banyak kebutuhan yang kita perlukan sebagai pengusaha. Untuk itu, kita perlu lebih fleksibel. Dan, kita pun tak perlu menjadi ahli dari segalanya. Julie Ruvolo, COO dari Solvate, menyebutkan, "Kadang-kadang, menyewa kontraktor atau konsultan akan lebih efisien daripada Anda mengerjakan sendiri segalanya. Lagipula, Anda bisa mendapatkan bantuan ahli yang bisa menyelesaikan masalah tertentu yang sedang Anda hadapi."
•Gunakan e-mail untuk menyimpan dokumen. Saat ini, hampir semua orang memiliki email sebagai sarana komunikasi. Dan, hampir setiap hari pula, orang terhubung dengan internet. Karena itu, menyimpan dokumen dalam bentuk e-mail bisa menjadi solusi yang memudahkan untuk berkomunikasi.
•Tetap produktif di luar jam kerja. Orang sering mengeluh saat harus lembur. Padahal, pada saat di luar jam kerja, akan muncul banyak hal yang bisa meningkatkan produktivitas kita. Sebab, tanpa beban kerja rutin, kita bisa bebas mengeksplorasi banyak hal yang bisa meningkatkan kemampuan.
•Maksimalkan waktu deadline. Kadang, saat memasuki masa tenggat, orang justru terpacu untuk memaksimalkan semua energinya agar pekerjaan bisa selesai tepat waktu. Karena itu, masa tenggat ini sebenarnya bisa "dimanfaatkan" untuk meningkatkan performa. Krissi Barr, pendiri Barr Corporate Success menyebutkan, "Jika ada pekerjaan yang bisa selesai dalam satu jam, saya biasa memaksanya untuk selesai dalam 40 menit. Dengan memotong waktu dari yang seharusnya, saya bisa bekerja lebih cepat dan lebih fokus."
•Jangan lupakan olahraga. Sebagai pengusaha, akan muncul banyak tekanan. Jika tubuh dan pikiran tidak fit, maka bisa jadi kita akan sakit dan mudah stres. Karena itu, sebagai entrepreneur, olahraga tidak boleh dilupakan. Minimal, setengah jam dalam sehari, itu akan menjadi "doping" yang bisa menjaga kesehatan tubuh.
•Hindari multitasking. Memang, bisa melakukan banyak hal sering jadi sesuatu yang menyenangkan. Tapi, tak selamanya. Sebab, otak kita pun ada batasannya. Karena itu, hindari mengerjakan banyak tugas dalam waktu bersamaan (multitasking). Douglas Merrill, mantan CIO dari Google, mengatakan dengan tegas, "Lakukan satu hal dalam satu waktu, minimalkan kemungkinan perubahan, gunakan otak secara maksimal!" Sumber: Eciputra.com
Ciputraentrepreneurship.com , Ciputranews.com , Properti.net 'Menjadi Pengusaha Sukses Itu Mudah. Baca Tips Berikut ':
Artikel Bisnis Lainnya
- Ingin Agar Blog Anda Tampil Lebih Elegan? Berikut Tipsnya Bisnis Website dan Situs Sebagian besar dari Anda tentunya sudah memiliki sebuah blog pribadi di internet. Memang, dewasa ini blog memiliki fungsi yang sangat beragam, mulai dari fungsi sosial, fungsi pribadi, sampai fungsi ekonomis. Nah, tentunya Anda juga ingin ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Au Bintoro dan Kiprahnya Mendirikan Raksasa Furniture Olympic Lihatlah Au Bintoro. Meski pun usinya kini sudah di atas 50 tahun, wajahnya masih terlihat segar dan awet muda. Pendiri dan Presiden Direktur PT Cahaya Sakti Multi Intraco, penghasil produk raksasa furnitur Olympic, ini menjalani hidup dengan santai. Happiness, ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Santi Mia Sipan Geluti Bisnis Kayu Jati dari Hulu ke Hilir Tiga tahun lalu, Santi Mia Sipan (45) masih duduk di bangku finalis "Ernst & Young Entrepreneurial Winning Women". Namun sejak tahun 2011 kemarin, dia sudah di posisi sebagai juri yang ikut menentukan wanita-wanita untuk mendapatkan ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Tencent Holdings: Inovator Bisnis Internet Terbaik di China Tencent mungkin masih baru dibandingkan yang lain tetapi cakupannya di dunia maya sangatlah luas, terutama di pasar China yang begitu besar. Layanan-layanan Internet milik Tencent bervariasi dari games online, hingga mesin pencarian bahkan pembayaran online. ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
- Membentuk Pola Kerja Menyenangkan Semua Artikel Pola kerja menyenangkan yang melibatkan interaksi informal antara pemimpin dan bawahan menjadi salah satu hal penting di kantor. Menurut Rima N. Suhaimi, Presiden Direktur PT OSK Nusadana Asset Management, pengalamannya di lapangan dan kemudian menjadi ... Artikel Bisnis - Jual Beli Online - Toko Online - Iklan Gratis
Jual Beli Online
Rating:
100%
based on 99998 ratings.
5 user reviews.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Menjadi Pengusaha Sukses Itu Mudah. Baca Tips Berikut . Jika kamu suka, jangan lupa like dan bagikan keteman-temanmu ya... By : Aneka Artikel Indonesia Terbaru
Artikel Menarik Lainnya :
Ditulis oleh:
Admin - Senin, 25 November 2013

Belum ada komentar untuk " Menjadi Pengusaha Sukses Itu Mudah. Baca Tips Berikut "
Posting Komentar